Tuesday, 20 November 2012

PEJUANG PALESTINA SIAP HADAPI INVASI DARAT ISRAEL

(MENANGKAP PRAJURIT ISRAEL PRIORITAS PEJUANG PALESTINA)


Para pejuang Palestina menyatakan kesiapan menghadapi serangan darat Israel dan menjadikan "menangkap prajurit Isreal" sebagai sasaran utama mereka.

"Abu Ahmad", jubir Brigade Al Quds, sayap militer kelompok pejuang Islam Jihad, kepada situs berita Palestina Paltoday hari Sabtu (17/11) mengatakan bahwa kelompoknya telah menyiapkan beberapa "kejutan" bagi tentara Israel jika mereka melakukan serangan darat. Ia juga mengejek Israel sebagai "negara yang tengah bingung" dan menganggap serangannya terhadap GAza hanya suatu "perang psikologis" untuk melemahkan mental para pejuang Palestina.

"Abu Ahmad" mengingatkan Isreal bahwa seluruh kota dan pangkalan militer Isreal kini berada dalam jangkauan serangan pejuang Gaza. Ia juga menegaskan bahwa kekuatan para pajuang sangat solid dan terpadu dengan satu tujuan mempertahankan rakyat Palestina dari serangan Israel.

"Kami tidak akan membiarkan para zionis hidup nyaman di negeri Palestina yang mereka duduki sejak tahun 1948," kata sang jubir.

 
HIZBOLLAH: SERANGAN DARAT = KEBODOHAN ISRAEL

Sementara itu pemimpin kelompok Hizbollah Lebanon yang merupakan sekutu para pejuang Palestina di Gaza menyebut serangan "wacana" serangan darat Israel atas Gaza sebagai gertak sambal belaka daripada realitas. Sebaliknya Hasan Nasrallah menyebut para pejuang Palestina kini dalam posisi tawar yang lebih tinggi untuk menuntut penghentian blokade Israel atas Gaza.

“Para pejuang Palestina kini memiliki kondisi menguntungkan untuk menuntut dihentikannya blokade Gaza dalam segala bentuknya, serta adanya jaminan internasional untuk mencegah serangan dan pembunuhan-pembunuhan oleh Israel," kata Nasrallah dalam peringatan hari ketiga Ashura di Beirut, Sabtu (17/11).

"Setelah beberapa hari pertempuran, kini telah jelas bahwa para zionis terkejut dengan hasilnya. Mereka keliru saat mengira bisa menghancurkan rudal-rudal para pejuang Palestina saat memulai serangan," kata Nasrallah.

“Sejauh ini para pejuang memiliki kemampuan mengembom Tel Aviv, Jerussalem dan kota-kota lainnya," tambahnya.

"Para pejuang di Gaza memiliki kemampuan dan kemauan, rencana-rencana yang terus berkembang dan kekurangan-kekurangan yang telah terisi untuk menghadapi pengalaman besar berupa pertempuran. Sementara Israel bakal membuat kebodohan jika melakukan serangan darat di Gaza," kata Nasrallah lagi.

Nasrallah mengungkapkan adanya upaya-upaya Israel untuk membujuk komunitas internasional memfasilitasi gencatan senjata dengan pejuang Palestina, hal mana menjadi daya tawar yang tinggi bagi para pejuang Palestina di hadapan Israel.

"Para pejuang tidak pada posisi meminta gencatan senjata karena mereka berada pada posisi yang lebih baik," katanya.

Dalam kesempatan itu Nasrallah juga mengecam lemahnya tekanan negara-negara Arab dan Islam terhadap Israel untuk menghentikan serangan.

"Kami tidak mendengar adanya ancaman pemutusan hubungan atau pembatalan kesepakatan, atau penggunaan minyak sebagai senjata untuk menekan Amerika. Obama bisa menghentikan serangan Israel dengan hanya sekali telepon, namun nyatanya ia justru mendukung serangan Israel. Ini mengindikasikan Obama sama sekali mengabaikan "suara" negara-negara Arab dan Islam," tambah Nasrallah lagi.

"Yang dibutuhkan adalah dukungan nyata sehingga Gaza bisa meraih kemenangan," kata Nasrallah.

Hizbollah menjalin hubungan dekat dengan kelompok-kelompok pejuang Palestina. Bersama-sama Iran dan Syria mereka membentuk blok anti-Isral/Amerika dan menjadi pengimbang dominasi zionisme internasional di kawasan Timur Tengah. Diketahui bahwa Hizbollah banyak memberikan latihan-latihan militer pada para pejuang Palestina, termasuk ketika terjadi Perang Lebanon II tahun 2006 dimana para pejuang Palestina turut berperang di pihak Hizbollah. Hizbollah juga menjadi perantara bagi pengiriman senjata dari Iran dan Syria untuk para pejuang Palestina.

Saat Isral menyerang Gaza tahun 2008, Hizbollah menembakkan beberapa roket ke Israel sebagai bentuk dukungan terhadap para pejuang Palestina.


Sumber: almanar.com.lb; 17-19 November 2012

7 comments:

  1. Mungkin sekarang hizbullah berpikir blm saatnya mereka mengirim roket2 mereka ke israel sebagai tanda solidaritas mereka seperti perang 2008..mereka masih wait and see..klu pun sampai hizbullah turun tangan..nangis2 merengek minta ampun deh loe israel..strategi yg cantik yg mereka terapkan,penanganan sesuai masalahnya..bukan rusuk rasak ngga juntrung arah frustrasi kayak israel..target sipil,rumah sakit,bank2,stasiun berita mereka hantam semua..itulah klu senjata dipegang yg bukan ahlinya..di tembak ke sembarang arah..waktu latihan menembak ngga pake papan target kali..cukup di titik tengah bung..jangan hambur di seluruh papan..dasar blm profesional, wajar klu bocah yg seharusnya masih di gendong malah minta berlari..nantangin orang dewasa lagi..he.he.he..

    ReplyDelete
  2. Negara2 arab jangan di harap deh..bagai menunggu hujan di musim kemarau, mereka hanyalah domba2 yg dihalau pengembala..pejuang teruslah berjuang !! Kemenangan pasti kalian raih..doa kami untuk mu para pejuang yg tertindas..kemenangan akhirat jauh lebih baik daripada hidup tertindas..jauhilah domba2 karna mereka hanya pantas di kurbankan bukan tuk menjadi teman perjuangan..ALLAHU AKBAR..ALLAH MAHA PERKASA !!!

    ReplyDelete
  3. masa sich hizbullah wait n see..dl perang sama israel apa israel parah gt??

    ReplyDelete
  4. Wait and see itu klu di indonesiakan berarti menunggu dan mengamati..he.he.he.begitu bro..hizbullah blm turun secara langsung dlm perang hamas-israel kemarin..karna di lapangan hamas masih sangat kuat dan blm memerlukan bantuan seperti thn 2008...dan nyatanya hamas memenangi peperangan ini dengan di tandainya israel mengemis minta gencatan senjata..sikap hizbullah dlm hal ini klu tdk mau di katakan wait and see lalu apa dong bang..? Dalam perang entah hamas-israel atau hizbullah-israel,israel selalu menjadi pecundang..ini bukan soal parah tdknya..tapi tercapai tdknya tujuan digelarnya perang ini..hizbullah dan hamas selalu berhasil mencapai tujuan yaitu mempertahankan wilayah dan memukul mundur invasi israel di wilayah mereka, dan israel selalu menjadi pecundang perang yg awalnya mereka yg kobarkan,dan dari kerugian militer merekalah yg mengalami kerugian besar bro..kecuali anda liat dari sisi pertandingan tinju atau sabung ayam..bukan tujuan dari peperangan ini tercapai tdk? Walaupun memang target2 sipil,rs,jembatan,bank dan kantor2 berita yg menjadi sasaran mereka..tadi dunia mengakui israel hanyalah pecundang dan komentar anda yg sempit tdk dipakai dlm hal ini...he.he.he

    ReplyDelete
  5. maksud gw klo hamas (suni) vs israel ga mungkin hizbullah, iran, suriah (syiah) ngebantu jadi tidak ada wait n see karena dulu perang hizbullah vs israel ga ada kaitanya sama palestina ..nah baru klo perang suriah hizbullah n iran mengirim tentaranya karena sama2 syiah..roket yg dipakai hamas n jihad islam juga M75 bukan fajr-5 milik iran,

    ReplyDelete
  6. Ha.ha.ha..yg bilang bukan fajr-5 itu siapa..? Nenek loe ya..ha.ha.ha..pantesan..hamas mengakui dan berterima kasih,jihad islam mengakui,prancis mengakui,israel pun mengakui,dunia internasional mengakui..hanya nenek mu aja yg dapat ilhamnya bukan fajr 5..ha.ha.ha.update tu pengetahuan biar tau perkembangan keadaan dunia..kerjanya manjat pohon ngomongnya berita ha.ha
    Ha..

    ReplyDelete
  7. Knp kita penonton ko selalu aja pd ribut, emang xalii...kodratnya penonton begitu ya....Begini saudara ku semua....dlm kondisi yg sdh teramat memprihatinkan, di mana penduduk sipil yg bsr jmlh korbannya....hrsnya pihak manapun, secepatnya turunkan bantuan secara realitas karena israel sdh melakukan kejahan perang. Maka tak ada alasan apapun wait and see lg utk menurunkan bantuan pejuang dan senjata2 nya. Termsk barangkali Inonesia jg yg selalu berkoar2, kecam ...serangan israel...dan melakukan perundingan2... Dan sampai detik ini msh jg begitu....bantuan material brg kali ya, tp bantuan realitas yg bs menghentikan serangan israel mana? Kl semua larut dl berkoar- koar....maka rakyat palestin akan habis duluan...iran sdh dgn terang2 an membantu secr militer...spt pasokan senjata, rudal2 nya kemilitan hamas. Itu sdh merupakan tindakan nyata...itu yg bagus...soal efek dr bntuan yg diberikan, hamas tdk mempersoalkan....yg penting bantuannya dl utk dpt melawan israel...indonesia gmn....sm dg yg laen wait and see...keburu warga palestina pd matii .....kl selalu wait and see...terus

    ReplyDelete