Didasari oleh rasa keingin-tahuan tentang popularitas blog ini dibanding blog-blog Indonesia yang ternama, 3 hari yang lalu saya membandingkan angka kunjungan blog ini dengan 2 blog yang sudah lama eksis dan sangat dikenal di dunia maya di Indonesia, yaitu blognya Pak Budi Rahardjo (rahard.wordpress.com) dan Pak Dahlan Iskan (dahlaniskan.wordpress.com).
Alasan pemilihan kedua blog itu adalah karena disamping sudah sangat terkenal, juga karena kedua blog mencantumkan statistik kunjungan real-time (ada blog terkenal Indonesia lain yang mencantumkan statistik kunjungan rekayasa, yaitu menampilkan penghitung detik namun disamarkan sebagai penghitung kunjungan. Akibatnya, meski tidak ada kunjungan, blog itu tetap mencatat kunjungan sebanyak 3.600 kunjungan tiap jamnya).
Sebagaimana diketahui Pak Budi Rahardjo adalah pakar telematika terkenal dari ITB, yang blognya pernah menempati peringkat pertama blog terbaik Indonesia versi Indonesia Matters. Sedangkan Pak Dahlan Iskan, tentu semua rakyat Indonesia telah mengenalnya.
Berdasarkan peringkat "Alexa", blog rahard.wordpress.com menempati peringkat 200 ribuan Alexa Global Rank dan 6 ribuan Alexa Indonesia Rank. Sedangkan dahlaniskan.wordpress berada pada peringkat 300 ribuan Alexa Global Rank dan 10 ribuan Alexa Indonesia Rank. Peringkat itu jauh lebih tinggi dari blog ini yang menempati peringkat 600 ribuan Alexa Global Rank dan 10 ribuan Alexa Indonesia Rank.
Namun yang membuat saya bangga adalah ternyata kunjugan "realtime" blog ini masih lebih tinggi daripada kedua blog senior tersebut di atas. Berdasarkan perhitungan saya kemarin, kunjungan blog ini mencapai angka 5 ribuan per-hari, sementara rahard.wordpress.com "hanya" 1.500-an dan dahlaniskan.wordpress.com "hanya" 2.400-an.
Artinya adalah blog ini ternyata jauh lebih "populer" dibanding 2 blog terkenal tersebut.
Namun tentu saja saya (blogger) tidak bisa terlalu berbangga diri karena di Indonesia terdapat blog-blog yang memiliki kunjungan belasan hingga puluhan ribu hits per-hari, meski kebanyakan adalah blog-blog informasi gadget, teori konspirasi dan hal-hal misterius, atau blog tentang dunia gaib. Sebut saja blog wongalus.wordpress.com yang angka kunjungannya mencapai 40 ribu - 50 ribuan, atau indocropscircles.wordpress.com. yang kunjungannya mencapai 20 ribuan hits per-hari.
No comments:
Post a Comment