Thursday, 22 January 2009

HAL-HAL GILA LAINNYA DI INDONESIA


Anda mungkin menganggap saya paranoid atau bahkan "gila" dengan semua pandangan saya mengenai apa yang terjadi di sekitar kita.

Baik, saya akan menjadi manusia-manusia Indonesia normal seperti Anda, yang menganggap "everything is okey". Tapi dengan syarat: jelaskan kepada saya tentang dua hal berikut ini.

Pertama tentang fenomena Achmad Zaini. Tahu khan, petani miskin lugu yang beberapa bulan lalu tiba-tiba saja mengaku memiliki harta berupa emas senilai Rp 20.000.000.000.000.000? Dengan hartanya itu Zaini menyatakan siap membantu setiap penduduk Indonesia maupun pemerintah untuk mengatasi persoalan ekonomi bangsa.

Tidak tanggung-tanggung, untuk menyatakan maksudnya itu Zaini mengadakan ekspos besar-besaran di hotel bintang lima dan dimeriahkan oleh artis-artis ternama. Dipastikan ratusan juta dihabiskan dalam acara itu.

Lalu apa yang terjadi? Zaini lenyap bak ditelan bumi.

Kalau ada pembaca yang bisa menjelaskan secara rasional apa, siapa dan dimana Zaini serta motif di balik ekspos yang dilakukan Zaini (jangan katakan Zaini hanya iseng karena jawaban itu terlalu "wagu tur lucu" alias tidak tepat lagipula lucu), dan mengapa polisi tidak menangkap Zaini karena telah melakukan penipuan, maka saya akan menjadi manusia Indonesia normal seperti Anda. Saya akan tutup blog ini dan menjalani kehidupan sebagaimana adanya. (Tapi perlu dicatat kalau blog ini tiba-tiba tidak bisa diakses tanpa ada pemberitahuan dari saya sebelumnya, maka saya akan kembali menjadi manusia paranoid "gila").

Yang kedua adalah fenomena Arthalyta Suryani. Itu lho, bendahara konglomerat Syamsul Nursalim yang terbukti menyuap para petinggi Kejaksaan Agung. Bukankah secara logika, termasuk bukti-bukti yang terungkap menunjukkan bahwa Arthalyta hanyalah tangan kanan dari Syamsul Nursalim? Mengapa Syamsul Nursalim tidak terseret oleh kasus penyuapan Arthalita? Mengapa media massa yang (katanya) kritis dengan segala moto idealis yang dimilikinya pura-pura buta atas keterlibatan Syamsul Nursalim?

Bagi pembaca yang bisa menjelaskan dengan logika jernih motif dari Arthalyta menyuap para jaksa hingga miliaran rupiah (jangan katakan motif jual beli berlian atau buka bengkel karena terlalu "wagu tur lucu" alias tidak tepat lagipula lucu), maka saya akan menjadi manusia Indonesia normal seperti Anda. Saya akan tutup blog ini dan menjalani kehidupan sebagaimana adanya. (Tapi perlu dicatat kalau blog ini tiba-tiba tidak bisa diakses tanpa ada pemberitahuan dari saya sebelumnya, maka saya akan kembali menjadi manusia paranoid "gila").

Keterangan gambar: Achmad Zaini dan sekretarisnya yang mengaku bernama Zakiroh. Lenyap ditelan bumi setelah membuat ekspos mengejutkan.

No comments: